REKAMAN RINI - SOFYAN BASIR, Politisi Gerindra : Konteks Percakapan
REKAMAN RINI - SOFYAN BASIR, Politisi Gerindra : Konteks Percakapan Belum Jelas. Biarkan Penegak Hukum Bekerja

REKAMAN RINI – SOFYAN BASIR, Politisi Gerindra : Konteks Percakapan Belum Jelas. Biarkan Penegak Hukum Bekerja

Bisnis.com, JAKARTA — Politisi Partai Gerindra Harry Poernomo menilai konteks rekaman antara Menteri BUMN Rini Soemarno dan Dirut PLN Sofyan Basir masih belum jelas.

“Konteks rekaman juga masih belum jelas, bicara tentang apa. Biar penegak hukum yang kerja,” ujarnya.

Harry mengingatkan semua elemen untuk tidak terlalu berpolemik dengan rekaman tersebut. Menurutnya, lebih baik publik membiarkan penegak hukum bekerja secara profesional.

Anggota Komisi VII DPR ini mendesak Komisi Pemberantasan Korupsi melakukan pemeriksaan terkait beredarnya rekaman percakapan Rini Soemarno dengan Sofyan Basir.

“Perlu dilakukan pemeriksaan khusus oleh lembaga antikorupsi [KPK],” ujar Harry kepada wartawan, Minggu (29/4/2018).

Sementara itu, Anggota Komisi III DPR Arsul Sani meminta aparat hukum dilibatkan untuk mengusut kebenaran isi percakapan antara Rini dan Sofyan.

Menurutnya, pihak Kementerian BUMN perlu proaktif meminta KPK untuk mengusut kebenaran isi rekaman. Selain itu, kementerian itu juga sebaiknya menyerahkan kepada penegak hukum rekaman utuhnya jika yang beredar itu potongan dan hasil editan.

Arsul menyebutkan jika kedua hal tersebut tak dilakukan maka akan sulit untuk membuat publik percaya.

Sekretaris Kementerian BUMN Imam Apriyanto Putro sebelumnya menjelaskan Rini Soemarno dan Sofyan Basir benar melakukan diskusi namun hal tersebut bukan soal bagi-bagi fee.

Imam menyebutkan percakapan yang dilakukan mengenai investasi proyek penyediaan energi yang melibatkan PLN dan Pertamina.

Baca Juga : Produksi Tembakau Sumbar Jalan di Tempat, Harga Sering Merosot

1 Response

Silahkan tinggalkan komentar tapi jangan gunakan kata-kata kasar. Kita bebas berpendapat dan tetap gunakan etika sopan santun.

TERPOPULER

TERFAVORIT

Dikukuhkan Jadi Ketua Dewan Pembina KAI, Bamsoet : Pekerjaan Rumah Kita Banyak untuk Sektor Penegakan Hukum
September 27, 2024
Lantik Pengurus, Ketua Presidium DPP KAI: Kita Wujudkan AdvoKAI yang Cadas, Cerdas, Berkelas
September 27, 2024
Dihadiri Ketua Dewan Pembina Sekaligus Ketua MPR RI, Pengurus DPP KAI 2024-2029 Resmi Dikukuhkan
September 27, 2024
Audiensi Presidium DPP KAI – Menkum HAM RI: Kita Mitra Kerja!
September 7, 2024
Diangkat Kembali Ketua Dewan Pembina Kongres Advokat Indonesia (KAI), Ketua MPR RI Bamsoet Dukung Pembentukan Dewan Advokat Nasional
July 25, 2024